string(1) "1"
✕ Close

Kerugian Dan Bahaya Kebocoran Serta Rembes Pada Rumah

adsense-fallback

Kerugian Dan Bahaya Kebocoran Serta Rembes Pada Rumah
Penyebab Kebocoran Rumah
Kebocoran rumah tidak hanya terjadi pada rumah tua, akan tetapi rumah yang baru selesai dibangun pun dapat juga mengalami kebocoran serta rembes. Ada banyak kemungkinan yang dapat menyebabkan kebocoran pada rumah baru, salah satunya kesalahan pengaplikasian waterproofing atau dapat juga disebabkan karena pemilik rumah tidak menggunakan pelindung antibocor/waterproofing sama sekali dalam pembangunan rumahnya.

Waterproofing yang tidak diaplikasikan dengan benar ketika membangun rumah dapat terjadi karena kurangnya pengawasan dari tenaga ahli di bidang waterproofing pada saat menggunakan peindung antibocor /antirembes di lapangan yang ujung-ujungnya akan memberi kesimpulan bahwa produk tersebut tidak bagus. Lakukan pengaplikasian waterproofing sesuai dengan instruksi yang tertera dalam petunjuk pemakaian kemasan produk waterproofing sehingga hasilnya akan bagus, tahan lama, dan rumah Anda akan terbebas dari kebocoran dan rembes.
Pemilik rumah yang tidak mengetahui tentang manfaat waterproofing atau belum menyadari bahaya yang ditimbulkan oleh kebocoran dan rembes pada rumah dapat disebabkan saat perencanaan pembangunan rumah yang tidak menggunakan jasa arsitek/konsultan. Padahal tidak semua pemilik rumah mengetahui seluk beluk pembangunan rumah dan apa saja yang perlu disiapkan ketika merencanakan pembangunan rumah. Dengan meminta bantuan arsitek/konsultan setidaknya Anda sudah menyerahkan masalah rumah pada orang yang tepat.

adsense-fallback

Kerugian Akibat Kebocoran
Kebocoran dan rembes dapat menyebabkan kerugian bermacam-macam bahkan dapat membahayakan dan menyebabkan ketidaknyamanan bagi seluruh penghuni rumah. Kebocoran dan rembes dapat menyebabkan barang-barang, termasuk furnitur menjadi lembab dan keropos, akibat yang mungkin dirasakan paling menjengkelkan karena menyangkut tampilan rumah dan kesehatan penghuni rumah.

Kebocoran pada lantai dan dinding kamar mandi/WC dapat menimbulkan bau yang tidak sedap dan tampilan kamar mandi terkesan kumuh dan mengerikan.

Bau tidak sedap pada kamar mandi/WC dapat diakibatkan oleh banyak faktor, antara lain bercak-bercak dan jamur yang muncul dari plafon dan dinding kamar mandi/water closed yang mengalami kebocoran dan rembes atau air kotor yang menetes ke lantai bawah – jika KM/WC berada di lantai atas. Perlu diketahui, kebanyakan orang akan menilai kebersihan pemilik rumah dari kebersihan kamar mandinya.

Banyak hal-hal lain yang juga dapat menyebabkan kerugian bagi penghuni rumah terkait kebocoran dan rembes. Yang paling mengerikan adalah jika kebocoran dan rembes parah diderita oleh plafon rumah. Plafon akan keropos dan tidak kuat bertahan pada rangka plafon s ehingga dapat ambruk ke bawah. Kemungkinan terburuk adalah plafon tersebut akan menimpa semua benda yang berada di bawahnya, bahkan penghuni rumah tersebut.

Jurus Jitu Menanggulangi Kebocoran dan Rembes
Cara praktis dan terbaik untuk mencegah dan menanggulangi kebocoran dan rembes pada rumah tinggal Anda adalah dengan pelindung antibocor /waterproofing . oleh karena itu, Anda perlu mengetahui lebih lanjut tentang apa sebenarnya yang dimaksud dengan waterproofing dan jenis waterproofing yang menjadi solusi kebocoran dan rembes.

Waterproofing adalah bahan pelindung kedap air. Fungsinya bisa bertolak belakang sesuai kebutuhannya. Di satu sisi, waterproofing digunakan untuk mencegah air merembes masuk ke dalam, misalnya pada dinding luar dan atap, tetapi pada kebutuhan lain waterproofing justru digunakan untuk mencegah air agar tidak merembes keluar atau bocor – misalnya kolam ikan, lantai/dinding kamar mandi, dan bak mandi. Idealnya, waterproofing diaplikasikan pada tahap proses pembangunan rumah sehingga merupakan pencegahan sejak awal.

Secara umum, pelindung antibocor atau rembes sebaiknya diaplikasikan pada sisi positif, tetapi ada struktur tertentu tempat hanya sisi negatif yang bisa diaplikasikan. Contohnya, pada dinding luar sebaiknya pelindung antibocor atau rembes diaplikasikan pad dinding bagian luar/sisi positif. Apabila pengaplikasiannya tidak dapat dilakukan pada dinding bagian luar/sisi positif. Apabila pengaplikasiannya tidak dapat dilakukan pada dinding luar karena berdempetan dengan dinding tetangga, sisi negatifnya yaitu dinding bagian dalamlah yang harus disiasati dengan pelindung antibocor dan antirembes yang tepat.

Ciri Produk Waterproofing Yang Baik
Produk waterproofing yang baik umumnya memiliki karakteristik yang dapat diketahui dari ciri-ciri berikut:
• Elasstis yang cukup
• Daya rekat yang tinggi
• Daya tahan terhadap UV-(khusus yang berada di luar ruangan)
• Ramah lingkungan-khusus waterbased, serta
• Sederhana dan mudah diterapkan

Jenis Waterproofing
Untuk menghindari kesulitan dalam menentukan produk waterproofing yang sesuai dengan kebocoran dan rembes pada dinding/lantai, sebaiknya Anda perlu mengetahui jenis-jenis produk waterproofing yang terdapat di pasaran.

• Antibocor Integral (Integral Waterproofing Concrete Admixture)
Ini adalah tipe produk yang umumnya sudah dicampurkan dengan adukan beton sebelum dicor sehingga dapat pula dikatakan sebagai bagian dari campuran beton. Adukan beton dengan produk integral waterproofing atau concrete admixture akan menjadi lebih plastis, kedap air, tidak mudah retak, dan lebih keras dengan penghematan penggunaan air hingga 10%.

• Antibocor Jenis Lembaran
Lapisan pelindung ini umumnya dibuat dari bahan plastik dengan permukaan yang dilapisi dengan pasir, batu, atau fiber untuk memperkuat strukturnya. Pemasangannya relatif lebih rumit, yaitu dengan dipanasi, dibakar/torching, dan dilaminasi dengan lem.

• Antibocor jenis Coating/Kuas
Lapisan pelindung antibocor/rembes yang diaplikasikan ke beton, dinding , atau permukaan lain dalam bentuk cairan dengan cara kuas/coating ataupun spray.
Referensi : Buku Pintar mencegah dan Mengatasi Kebocoran dan Rembes

Judul Artikel : Kerugian Dan Bahaya Kebocoran Serta Rembes Pada Rumah

adsense-fallback