string(1) "1"
✕ Close

Melacak Genteng Retak Dengan Spotlight

adsense-fallback

Melacak Genteng Retak Dengan Spotlight

Rumah Pantura – Cat spotlight dapat dijadikan pendeteksi letak dan posisi genteng yang bocor, pecah, atau melorot. Genteng bocor bikin repot. Air hujan merembes ke dalam rumah. Jika dibiarkan air akan meyebar kemana-mana.

adsense-fallback

Penyebab genteng bocor bermacam-macam. Ada yang karena posisi genteng yang melorot akibat tiupan angin kencang, genteng pecah, atau sambungan nok  dan genteng retak.

Untuk mengatasi genteng bocor ada banyak cara. Bisa dengan menambal yang retak, bisa pula memperbaiki posisi genteng yang melorot. Namun proses itu saja belum cukup karena Anda perlu tahu juga genteng mana saja yang retak dan yang masih bagus.

Solusi untuk mendeteksi kondisi genteng itu, Anda dapat memberi tanda pada genteng; mana yang masih bagus dan mana yang sudah retak. Tanda itu berupa cat spotlight . cat dapat mempermudah Anda mengenali posisi dan bagian genteng, juga pada malam hari.

Alat dan Bahan

  • Kuas ukur 2 inchi untuk spotlight dan 5 inchi untuk waterproof
  • Cat waterproof , pelapis untuk melindungi genteng dari perubahan cuaca.
  • Cat spotlight, pelapis untuk memberi tanda papda genteng
  • Thinner, untuk membersihkan noda membandel.
  • Sikat kawat
  • Kertas mal, untuk membuat pola cat spotlight
  • Masker, untuk menutup hidung dan mulut.

Langkah pengerjaan

  • Bersihkan genteng dengan sikat kawat. Lakukan penyikatan secara diagonal agar debu dan kotoran terangkat. Setelah bersih, semprot dengan air.
  • Diamkan genteng yang baru disikat sekitar satu jam, sampai mengering. Siapkan thinner. Jika ada noda yang sulit dibersihkan, gosok dengan larutan kimia ini.
  • Lapisi genteng dengan cat dasaratau waterproof. Oleskan secara merata, dimulai dari atas ke bawah. Pastikan car menutup permukaan genteng. Untuk hasil terbaik, lakukan dua lapis pengecatan. Diamkan sekitar setengah jam.
  • Jika sudah kering, pasang kertas mal yang sudah dibentuk bulat pada genteng. Psstikan posisi kertas menutup genteng.
  • Semprotkan cat spotlight pada kertas mal yang sudah dilubangi. Beri jarak minimal 20 cm agar hasil penyemprotan merata dan tidak berantakan.
  • Kini, genteng dengan cat spotlight sudah dapat digunakan. Anda pun tidak perlu repot lagi melacak genteng yang bocor.

(sumber : IDEA, Penulis : Agah Nugraha Muharam)

Judul Artikel :Melacak Genteng Retak Dengan  Spotlight

adsense-fallback