string(1) "1"
✕ Close

Tips Mengatasi Serangan Semut di Rumah

adsense-fallback

Tips Mengatasi Serangan Semut di Rumah

Semut adalah serangga  yang paling umum ditemukan di rumah. Semut akan susah diusir  jika semut berhasil mengerumuni kotak bahan makanan yang sehari-hari di gunakan untuk memasak dan akan sangat menyebalkan jika kita mendapati koloni semut mengerumuni gula atau kue yang tersimpan di dapur.

adsense-fallback

Semut memiliki lebih dari 12.000 spesies yang berbeda. Mereka adalah makhluk sosial dan hidup dalam koloni besar. Semut memiliki sarang yang teratur dan hidup dalam koloni-koloni. Tak heran jika satu semut berhasil masuk ke area penyimpanan, tak lama disusul oleh semut-semut lain.

Membasmi semut menggunakan pestisida memang efektif, namun hal ini sebaiknya tidak menjadi pilihan bila semut berdekatan dengan makanan Anda

Tips Mengatasi Serangan Semut di Rumah

Berikut tips untuk mencegah semut mengerubuti makanan Anda seperti dilansir ideanline.com :

1. Semprotkan cairan jeruk nipis di area yang terkena semut. Jeruk nipis mengandung asam yang menghalangi gerak semut.

2. Tanam beberapa jenis pohon seperti pohon Lavender, Zodia, atau pohon Mint yang memiliki aroma yang tidak digemari serangga. Tanam di halaman yang kira-kira sering menjadi tempat berkumpulnya semut.

3. Beberapa bahan berikut bisa ditaburkan di area sirkulasi semut. Bahan-bahan tersebut diantaranya adalah: bubuk kayu manis, soda kue, bubuk cengkeh, parutan kulit jeruk, dan kapur.

4. Gunakan silika gel di ruangan penyimpan yang lembap. Kelembaban biasanya memancing bau yang mengundang semut.

5. Bersihkan ruangan penyimpan, dan ruangan lain secara rutin dari remah makanan. Kebersihan adalah kunci penting menghindari serbuan semut di ruangan. (ideaonline)

adsense-fallback