string(1) "1"
✕ Close

Membuat Sendiri Lubang Biopori

adsense-fallback

5 Langkah membuat lubang resapan air hujan.

Jakarta pada saat ini mengalami masalah berkaitan dengan air. Pada saat musim hujan sering terjadi banjir dan pada saat musim kemarau sangat sulit untuk mendapatkan air. Padatnya pembangunan, penyalahgunaan pemanfaatan ruang tata hijau, dan kurangnya sumur resapan. merupakan beberapa penyebabnya.

adsense-fallback
gambar lubang biopori

Lubang biopori berguna sebagai lubang resapan air hujan. Lubang ini juga dapat digunakan sebagai tempat pembuatan pupuk kompos dari dedaunan kering dan juga sampah. Daun dan sampah ini nantinya akan diuraikan secara alami.

Kelebihan lubang biopori dibandingkan dengan sumur biopori adalah kepraktisan pembuatannya. Lubang biopori hanya memerlukan lubang dengan diameter sekitar 10 cm, dan kedalaman sekitar 80-100 cm.

Bahan Untuk Membuat Lubang Biopori :

  • Linggis atau sekop
  • Pipa paralon diameter 3 inci, panjang sekitar 80-100 cm
  • Tutup paralom yang sudah dilubangi
  • Alat pembuat lubang untuk paralon
  • Pasir dan semen

Cara Pembuatan Lubang Biopori :

  1. Gali tanah atau buatlah lubang dengan menggunakan sekop atau linggis hingga kedalaman 80- 100 cm.
  2. Masukkan pipa paralon sampai permukaan tanah yang sudah digali.
  3. Semen area sekitar permukaan pipa paralon agar paralon tidak masuk kedalam tanah dan mudah dalam pemeliharaannya.
  4. Masukkan dedaunan kering dan sampah organik kedalam lubang paralon. lni nantinya akan diuraikan secara alami oleh bakteri dan cacing menjadi kompos.
  5. Tutup paralon dengan penutup paralon yang sudah dilubangi, agar udara dan air dapat masuk.

Setelah pembuatannya selesai, tinggal proses pemeliharaan dan proses panen kompos. Panen kompos pada lubang biopori dibutuhkan waktu antara 2 – 3 minggu. Setelah dipanen, lubang biopori tersebut diisi kembali dengandedaunan dan sampah. (REZHA VAHLEVY/Idea Online)

adsense-fallback

Gallery Image of Membuat Sendiri Lubang Biopori